Friday, November 27, 2009

Selamat Idul Adha 1430 H

Selamat Hari Raya Qurban 1430 H. Semoga hikmah ketakwaan Nabi Ibrahim, kesabaran Siti Hajar selaku istri Nabi Ibrahim, keikhlasan Ismail selaku putra tersayang Nabi Ibrahim dalam menyikapi perintah Allah SWT kepada Nabi Ibrahim untuk menyembelih putranya dapat menjadi teladan bagi kita semua. Keluarga Nabi Ibrahim telah lulus dari ujian Allah SWT ... yang karena rasa cinta & patuhnya pada Allah SWT rela melaksanakan perintah yang sangat berat tersebut .. dan happy ending dari kisah tersebut Allah SWT menggantikan Ismail dengan seekor kibas yang disembelih oleh Nabi Ibrahim. Semoga ibadah qurban yang kita laksanakan juga mendapat ridha Allah SWT.

Shalat Idul Adha di mesjid dekat rumah dimulai sekitar pukul 7 pagi, kebetulan rumah kami dekat dengan mesjid ... dari jam 6 pagi sudah meletakkan sajadah di tempat favorit untuk shalat Id yaitu di teras luar mesjid, kenapa nggak di dalam mesjid saja ? Entahlah ... rasanya lebih nyaman untuk shalat Id di area yang agak terbuka sehingga semilir angin yang berhembus terasa menyejukkan. Karena Idul Adha kali ini jatuh pada hari Jumat, mesjid kami tetap menyelenggarakan acara shalat Jumat ... sehingga proses pemotongan hewan qurban baru akan dilakukan hari Sabtu besok.

Ada yang menarik dari khutbah Khatib shalat Idul Adha di mesjid yaitu mantan Menteri BUMN bapak Sofyan Djalil, beliau menceritakan kisah seorang teman bulenya waktu sekolah di Amerika dulu ... yang ketika keluar dari apartemen yang disewanya ... temannya itu memperbaiki dan mendandani apartemen tersebut sampai menghabiskan biaya yang lumayan banyak untuk ukuran kantong mahasiswa.

Ketika bapak Sofyan menanyakan ke temannya tersebut mengapa dia mau memperbaiki apartemen yang bukan miliknya dan tidak akan ditempatinya lagi .. si teman itu menjawab bahwa dia selalu ingin memberikan added value dimanapun dia berada. Sungguh prinsip hidup yang luar biasa, memang sudah seharusnya kita selaku manusia yang merupakan ciptaan Allah SWT yang paling sempurna .. dapat selalu memberikan nilai tambah atau manfaat atas keberadaan kita baik bagi diri sendiri, keluarga, masyarakat dan lingkungan sekitar ... syukur2 bisa memberikan nilai tambah dan manfaat bagi agama, bangsa dan negara atau bahkan sampai tingkat dunia.

Khatib juga mencontohkan banyak hal-hal kecil yang dapat kita lakukan untuk memberikan added value tersebut misalnya membersihkan lingkungan sekitar rumah, menanam pohon ... ikut kerja bakti .. menyantuni fakir miskin, memberikan beasiswa dll. Semoga keberadaan kita dapat selalu memberikan nilai tambah ... seperti kata2 bijak atau hadist ya ?? Beruntunglah orang yang hari ini lebih baik dari kemaren .. Merugilah orang yang hari ini sama dengan kemaren dan Celakalah orang yang hari ini lebih buruk dari kemaren.

Salam Ina

Monday, November 16, 2009

Catatan Ulang Tahun untuk Putriku Afifa Radhina

16 November 1993, Alhamdulillah kamu hadir di tengah2 kami,
Setelah lebih dari 2 tahun kami menanti kehadiranmu,
Tak lelah kami berdoa kepada Allah SWT Yang Maha Pencipta
Semoga dititipkan-Nya anak2 yang sehat jiwa & raga,
Semoga kami bisa mendidik kamu dan adik-adikmu,
Menjadi anak2 yang shaleh, beriman & bertakwa pada Allah SWT
Mencintai dan meneladani insan mulia Nabi Muhammad SAW,
Mencintai dan berbakti pada ke dua orang tuamu,
Bermanfaat bagi dirimu sendiri, keluarga, masyarakat, bangsa dan agama.

16 November 2009, 16 tahun sudah usiamu ...
Tapi bagi kami ... kamu tetap putri kecil kami yang lucu dan menggemaskan
Yang membuat kami rindu senyum manis dan gelak tawamu
Yang sering membuat kami khawatir karena takut kehilanganmu

Anakku, kamu telah tumbuh menjadi seorang remaja putri yang manis
Yang telah mempunyai pemikiran tersendiri
Yang kadang-kadang tidak sejalan dengan yang ada di benak kami
Adakalanya kita berbeda pendapat dan kamu tidak setuju dengan pendapat kami
Namun, sikapmu menyejukkan hati kami
Karena hampir tidak pernah kamu membantah perkataan kami
Pada akhirnya perbedaan pendapat bisa kita selesaikan dengan saling mengerti
Maafkan kami yang kadang salah memahamimu

Anakku, masa remaja memang indah tapi juga tidak mudah untuk dilalui
Yakinlah Allah SWT Maha Melihat & Maha Mengetahui & Maha Mencatat segala perbuatan kita
Semoga keyakinan ini membuatmu hati2 dalam melangkah & bertindak
Teruslah berkomunikasi dengan kami apapun masalah yang kamu hadapi
Percayalah, selalu ada jalan keluar dari setiap persoalan
Yakinlah, kami selalu mendukungmu dan mencintaimu
Kami ingin menjadi orang tua yang juga bisa menjadi sahabatmu

Anakku, kami berharap kamu dapat menjadi teladan bagi adik-adikmu
Ingatlah selalu nasehat kami padamu,
Jangan pernah mempersekutukan Tuhan Yang Maha Esa yaitu Allah SWT
Dirikanlah shalat dan bersyukurlah pada Allah SWT Yang Maha Pemurah
Jadikanlah shalat dan sabar sebagai penolongmu
Cintailah dan hormatilah ke dua orang tuamu
Berterima kasihlah pada guru2mu yang telah mengajarkanmu ilmu
Sayangilah adik-adikmu, saudara-saudaramu serta teman-temanmu

Anakku, usahakan untuk membaca dan memahami Al Quran setiap waktu ...
Amalkan Al Quran dan Sunnah sebagai petunjuk dalam menjalani hidupmu
Jadikan Al Quran sebagai obat bagi gundah hati dan sedihmu

Anakku, ada satu hal yang kami tahu membuatmu tampil lebih manis
Yang menjadi harapan kami untuk dapat segera kamu lakukan
Yaitu berpakaian menutupi aurat sesuai tuntunan agama kita
Kami selalu berdoa semoga Allah SWT memberikan Hidayah-Nya untukmu
Semoga Allah SWT memudahkan jalan bagimu untuk dapat menjalankan semua perintah-Nya
Dan meninggalkan semua larangan-Nya

Rabbana hablana min azwajina wa dzurriyyatina qurrata a'yuninw waj 'alna lil muttaqina imama.
Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kami pasangan-pasangan dan anak-anak kami sebagai penyejuk hati kami, dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa.( QS Al Furqaan (25):74 ). Amiin!

Happy Birthday ... sweet sixteen my girl

Peluk Cium untukmu
Mama & Papa serta Hifzhan & Fathur