Tuesday, August 18, 2020

Ulang Tahun Dinas Yang ke 30

Hari ini tanggal 18 Agustus 2020 .. Selamat ulang tahun yang ke 30 BPST Pengolahan Pertamina angkatan ke 13; berarti ulang tahun dinas yg ke 30 untukku dan teman2 seperjuangan sebagai pekerja Pertamina. Alhamdulillah sampai juga 30 tahun bekerja di Pertamina.
Rencana sebelumnya ulang tahun BPST P13 yg ke 30 akan diperingati dengan wisata bareng2 .. namun dengan adanya wabah covid19 ini, rencana tersebut tidak dapat diwujudkan.
Foto Reuni BPST-P13 yang ke 25 tahun
Kilas balik ke tanggal 18 Agustus 1990; kami para Engineer dengan disiplin ilmu Teknik Sipil; Teknik Mesin; Teknik Kimia; Teknik Elektro dan Instrumen ... yg berjumlah sekitar 150 orang selesai menjalani pendidikan Bimbingan Profesi Sarjana Teknik di Diklat Plaju/Sei Gerong selama sekitar 7 bulan dan diangkat sebagai pekerja Pertamina. Dari 150 orang engineer tersebut 6 orang diantaranya adalah engineer perempuan termasuk aku.
Saat itu kami semua deg-degan menunggu hasil kelulusan dan SK penempatan perdana sebagai pekerja Pertamina. Semua lokasi penempatan perdana berada di luar kota Jakarta bahkan ada yang berada di daerah terpencil .. yang dimaksud terpencil disini adalah sarana transportasi udara komersial belum tersedia setiap hari untuk ke Jakarta.
 
Alhamdulillah aku ditempatkan di Kilang LNG Arun Lhokseumawe, Aceh .. betapa senangnya bisa bekerja di kampung halaman dan bisa tinggal dekat dengan orang tua tercinta.
 
Saat ini kilang LNG Arun sudah tutup .. tidak lagi memproduksi LNG dan begitu pula ke dua orang tuaku sudah lama meninggal dunia 😭😭😭.
 
Semoga aku dapat menjalani sisa2 masa kerjaku sekitar 9 bulan lagi dengan baik; sehat dan selamat dunia & akhirat. 
Aamiin Ya Rabbal’alamin.
 
Salam Ina