Saturday, October 30, 2010

JB penyanyi favoritku (tulisan Fathur)

Namaku adalah Fathur, murid kelas 3 SD, aku penggemar berat JB/atau disebut juga Justin Bieber, aku suka karena suaranya bagus, irama lagunya juga bagus dari salah satu lagunya aku suka One Time dan Never say never. Tahu nggak ? .. lagu never say never dibuat bersama Jadden Smith pemain film ‘Karate Kid’ dia adalah anak Will Smith.

Kalian tahu pernah ada berita JB itu seorang pedophile berumur 51 tahun ternyata itu palsu, video itu katanya diminta polisi Los Angeles dan salah satu foto yang dia memakai masker yang ketarik dan robek, kalian tenang aja ya .. itu hanya foto editan asal ada softwarenya.

Justin Bieber bisa moon walk lho, dia suka niru Michael Jackson bahkan JB bisa swag walk, dia jago main skate board bahkan dia bisa berputar saat lagi melompat. Menurutku JB orang Canada, soalnya dia main skate board di Canada. menurutku JB rambutnya di cat dibagian atasnya dan tattoo di bawah kanan perutnya.

Dia juga bisa ngomong ‘terima kasih’ dalam bahasa Indonesia, dia punya banyak sepatu Converse, supra, DG, tk skytop 2, dia juga jago main basket, dia punya teman yaitu Usher, Sean Kingston dan Ludracris.

Tahukah kalian umur 3 tahun JB sudah bisa bermain drum, katanya JB dulu miskin lalu dia belajar semua alat musik, lalu ada orang yang tawarkan dia kalau pingin jadi artis, saat JB masih kecil dia tak pantang menyerah untuk menciptakan lagu ‘baby’.

JB punya video di you tube saat dia lagi jatuh … saat lagi nyanyi … kejedot pintu dan kaca, saat lagi kejedot pintu dan kaca itu dia beneran tak lihat kamera. Saat umur 12 tahun JB bisa mengcoverkan lagu Justin Timberlake dengan gitar. JB ulang tahun yang ke 17 tahun tanggal 1 Maret tahun 2011 karena dia lahir tgl 1 Maret tahun 1994. Terima kasih

Friday, October 29, 2010

Happy Birthday to my lovely boy ... Fathur Rahman


Happy Birthday my boy of eight

I never imagined you’d turn out so fine

I loved you from the very first minute

There wasn’t a world without you in it


You love people, animals, the world, the sky

You have lots of questions, you always ask why ?

You’re handsome, you’re smart, but most of all kind,


If I searched all the world I could never find

A son, a brother, a friend like you

Who picks me up when I’m feeling blue


Almost “Half of seventeen”, you said to me,

“Mom, nine more years I’ll be out on my own”

I wanted to tell you, “please don’t”

Right by my side you’ll always stay”


I want to keep you just right here

To hear you laugh and dry your tears

To watch you play soccer, jump and run

Read books and do homework, (against all of your will)


But I know one day that you’ll need to explore

With your love of life, you’ll want to see more

And I know that it is hard but true

The world will be better meeting someone like you


But just remember when you’re far away

There is a place you will always stay

The same place as you is a place in my heart

Where we will never ever part


Nothing or no one can take that away

Because in my heart you will always stay

Happy birthday my lovely boy, Fathur Rahman

May Allah SWT bless you every time, in this world and the world hereafter


We love you so much

mama, papa, kak Afifa & kak Hifzhan


note : puisi ini dikutip dari http://hubpages.com/ dengan sedikit penyesuaian

Sunday, October 10, 2010

10.10.10 (Triple Ten)

Hari ini 10 Oktober 2010 ... kalau dituliskan dengan versi DD/MM/YY atau MM/DD/YY atau YY/MM/DD menjadi 10.10.10, angka yang cukup unik seperti halnya ketika 8 Agustus 2008 atau dikenal dengan triple 8, 08.08.08 yang ditandai dengan pesta olah raga dunia yaitu Olimpiade ke 29 (XXIX) di kota Beijing - China, namun kayaknya tanggal 9 September 2009 atau 09.09.09, gaungnya tidak terlalu heboh, mungkin karena di hari itu tidak ada peristiwa penting dunia yang terjadi atau karena jatuhnya bukan hari libur yaitu hari Rabu, salah satu bukti gaungnya tidak heboh adalah tidak ada tulisanku di blog ini pada tanggal tersebut he..he.

Kehebohan tanggal 10.10.10 makin terasa karena jatuh pada hari Minggu, sehingga banyak orang yang memilih tanggal unik ini untuk melangsungkan pernikahan, perayaan ulang tahun, sunatan atau peristiwa2 penting lainnya dalam kehidupan mereka, bahkan ada yang sengaja minta dioperasi caesar untuk melahirkan anaknya pada tanggal tersebut, bener2 heboh ya :). Di TVRI juga diadakan acara Serba Sepuluh ... 10 jam nonstop siaran Sys NS yang antara lain akan melakukan wawancara dengan 10 tokoh terkenal di Indonesia, mulai dari pukul 10:10 pagi hingga pukul 10:10 malam. Acara yang dinamai SSS atau Sys NS Serba Sepuluh itu akan dicatat oleh Museum Rekor-Dunia Indonesia, Muri.

Terkait serba sepuluh ini, aku mengutip dari internet beberapa hal tentang 10, sebagai catatan atau pengetahuan juga untuk diriku sendiri ataupun pembaca blog ini.


Daftar 10 Keajaiban Alam Di Dunia
  1. The Wave, Arizona, The Wave adalah suatu batuan merah bergelombang yang menakjubkan yang berlokasi di perbatasan Arizona dan Utah, Amerika Serikat, dan konon berasal dari bukit pasir berusia 190 juta tahun yang kemudian berubah menjadi batuan.
  2. Antelope Canyon, Arizona, Ngarai Antelope (bahasa Inggris: Antelope Canyon) adalah sebuah ngarai terkenal yang berada di Page, Coconino County, Arizona, Amerika Serikat.
  3. Great Blue Hole, Belize, Great Blue Hole menurut National Geographic, ditemukan di laut Belize--negara kecil di pesisir Timur Amerika Tengah, Dahulu disebut Honduras Britania hingga 1973, Belize adalah bekas jajahan Britania Raya selama lebih dari satu abad. Nama "Belize" diambil dari Sungai Belize, memiliki kedalaman 480 feet atau 146 meter.
  4. Crystal Cave of the Giants, Mexico, Ditemukan jauh di dalam penambangan di selatan Chihuahua Mexico, kristal-kristal ini terbentuk pada gua alami yang dibatasi seluruhnya dengan bedrock.
  5. Eye of the Sahara, Mauritania, Berada di barat daya gurun Sahara. berdiameter 30 mil sehingga terlihat jelas dari angkasa, bentuknya yang bulat itu masih merupakan misteri.
  6. Blue Lake Cave, Brazil, Danau berwarna biru berada di dalam gua di Brasil. Populer dengan sebutan "Gruta do Lago Azul" (Blue Lake Cave), sangat luar biasa dan terbentuk secara alami dengan interior stalaktit, stalakmit yang makin memperindah danau biru itu.
  7. Giant Causeway, Irlandia, Bentuknya seperti tiang-tiang sambungan rumah, kira-kira sekitar 40.000 an. Berlokasi di pantai timur laut Irlandia Utara.
  8. Hell Gate, Uzbekistan, Disebut juga gerbang atau pintu neraka di dunia. Lokasinya di Uzbekistan, di sebuah kota kecil Darvaz. Lubang ini ditemukan oleh para geolog saat melakukan pengeboran di daerah itu, 35 tahun lalu.
  9. Wave Rock, Australia, Berada di Australia barat. Bentuknya unik seperti gelombang laut terhampar di tanah yang sangat luas. Tingginya sekitar 15 meter dengan panjang 110 meter.
  10. Chocolate Hills, Philippines, Ada sekitar 1.268 bukit coklat berbentuk kerucut, letak persisnya di Bohol, Filipina. Ada beberapa hipotesa tentang terbentuknya ribuan bukit kerucut ini, ada yang menyebut terbentuk karena bukit kapur, letusan gunung api, dll. Teori terbaru menyebutkan, letusan gunung api pada zaman dulu yang menyebabkan kerusakan pada sekitarnya. Gunung api itu menyemburkan batu batu sangat besar yang kemudian ditutupi oleh batu-batu gamping.
Daftar 10 Universitas Terbaik di Dunia 2010 menurut penilaian Webometrics.
  1. Harvard University , USA
  2. Massachusetts Institute of Technology, USA
  3. Stanford University, USA
  4. University of California Berkeley, USA
  5. Cornell University, USA
  6. University of Michigan, USA
  7. University of Minnesota, USA
  8. University of Washington, USA
  9. University of Wisconsin Madison, USA
  10. University of Texas Austin, USA
Daftar 10 Universitas Terbaik di Indonesia 2010 yang masuk ke dalam 8000 Universitas Unggulan di Dunia menurut penilaian Webometrics.
  1. (562**) Universitas Gadjah Mada (UGM)
  2. (661**) Institut Teknologi Bandung (ITB)
  3. (815**) Universitas Indonesia (UI)
  4. (854**) Universitas Kristen Petra (PETRA)
  5. (1025**) Universitas Gunadarma (UG)
  6. (1256**) Universitas Negeri Malang (UM)
  7. (1315**) Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
  8. (1585**) Universitas Sebelas Maret (UNS)
  9. (1628**) Universitas Airlangga (UNAIR)
  10. (2026**) Universitas Brawijaya (UNBRA)
Catatan : **) peringkat dunia

Daftar 10 Gedung Tertinggi di Dunia 2010, sebagian sedang dalam pembangunan :
  1. Nakhel Tower, Lokasi: Dubai,Tahun selesai (target): 2020,Tinggi: 3,281 ft = 1000,05 m, dirancang oleh : Woods Bagot
  2. Burj Dubai, Lokasi : Dubai, Tahun Selesai : 2009, Tinggi : 2600 ft = 792,48 m, Saat ini memegang rekor dunia gedung tertinggi, karena Nakhel Tower masih dalam tahap pembangunan.
  3. Pentominium, Lokasi : Dubai,Tahun selesai (perkiraan) : 2012, Tinggi : 2028 ft = 618,13 m
  4. Russia Tower, Lokasi : Rusia, Tahun selesai : 2012, Tinggi : 2009 ft = 612,34 m, diciptakan oleh : British architects Foster + Partners
  5. Chicago Spire,Lokasi : Chicago,Tahun selesai : 2012,Tinggi : 2000 ft = 609.6 m,The Chicago Spire didesain oleh arsitektur spanyol Santiago Calatrava
  6. Meccah clock royal tower, Lokasi : Mecca, Saudi Arabia,Tahun selesai : 2010,Tinggi : 1893 ft = 576,99 m, direncanakan jam ini akan 5 kali lebih besar dari big ben di London
  7. China 117 Tower, Lokasi : Tianjin, Cina, Tahun selesai : 2013,Tinggi : 1870 ft = 569,98 m, Gedung ini juga akan menjadi yang tertinggi di cina jika sudah selesai
  8. Doha Convention center Tower, Lokasi : Doha Qatar, Tahun selesai : 2012,Tinggi : 1808 ft = 551,08 m, sedang dikembangkan oleh developer Qatari diar, untuk menjadi sebuah pemandangan indah di doha
  9. World Trade Center One, Lokasi : New York AS, Tahun selesai : 2013, Tinggi : 1776 ft = 541,32 m, dijuluki “Freedom Tower” didesain oleh arsitek Amerika David Childs
  10. Burj Al Alam, Lokasi : Dubai,Tahun selesai : 2011,Tinggi : 1674 = 510,24 m, didesain oleh arsitek Jepang Nikken Sekkei, dalam bahasa Inggris artinya “World Tower
Daftar 10 Gedung Tertinggi di Indonesia 2010 (semuanya ada di Jakarta :)
  1. Wisma 46 262.0 m
  2. Cyber Estate Tower 240.0 m
  3. Menara BCA 230.0 m
  4. Grand Indonesia Office Tower 220.0 m
  5. The Peak II 218.5 m
  6. The Peak I 218.5 m
  7. Graha Energi 217.0 m
  8. Kempinski Residences 215.0 m
  9. Ritz-Carlton Jakarta Tower B 212.0 m
  10. Ritz-Carlton Jakarta Tower A 212.0 m
Daftar 10 orang terkaya dunia tahun 2010 versi majalah Forbes:
  1. CARLOS SLIM HELU, Net Worth : $53.5 miliar, Source : Telecom, Age : 69, Mexico
  2. BILL GATES, Net Worth : $53.0 miliar, Source : Microsoft, Age : 54, USA
  3. WARREN BUFFETT, Net Worth : $47.0 miliar, Source : Berkshire Hathaway, Age : 79, USA
  4. MUKESH AMBANI, Net Worth : $29.0 miliar, Source : Petrochemicals, Age : 52, India
  5. LAKSHMI MITTAL, Net Worth : $28.7 miliar, Source : Steel, Age : 59, India
  6. LAWRENCE ELLISON, Net Worth : $28.0 miliar, Source : Oracle, Age : 65, USA
  7. BERNARD ARNAULT, Net Worth : $27.5 miliar, Source : LVMH, Age : 61, France
  8. EIKE BATISTA, Net Worth : $27.0 miliar, Source : Mining, Oil, Age : 53, Brazil
  9. AMANCIO ORTEGA, Net Worth : $25.0 miliar, Source : Zara, Age : 74, Spain
  10. KARL ALBRECHT, Net Worth : $23.5 miliar, Source : Aldi, Age : 90, Germany
Daftar 10 orang terkaya di Indonesia tahun 2010 versi majalah Globe Asia:
  1. Budi Hartono, Source : Djarum, US$ 4,8 miliar
  2. Eka Tjipta Wijaya, Source : Sinar Mas, US$ 4 miliar
  3. Anthony Salim, Source : Salim Group, US$ 3,6 miliar
  4. Aburizal Bakrie, Source : Bakrie, US$ 3 miliar
  5. Martua Sitorus, Source : Wilmar, US$ 2,5 miliar
  6. Putra Sampoerna, Source : Sampoerna, US$ 2,4 miliar
  7. Sukanto Tanato, Source : Raja Garuda, US$ 1,8 miliar
  8. Dato Low Tuck Kwong, Source : Bayan Resource, US$ 1,4 miliar
  9. Peter Sondakh, Source : Rajawali, US$ 1,3 miliar
  10. Eddy William Katuari, Source : Wings, US$ 1,3 miliar
Salam
Ina