Monday, March 26, 2007

Healthy Food Festival


Hallo........Udah lama aku gak nulis blog. Soalnya aku lebih sering mengupdate account di friendster, walapun temennya baru dikit hehehe....Nah! Minggu ini capek! Soalnya di sekolah An-Nisaa ada Healty Food dan Hand-made, pokoknya seru deh.....

Bubur Manado, inilah yang kubuat pada hari Jumat, 23 Maret 2007. Sebenernya rencananya udah berminggu-minggu yang lalu, dan baru dibuat hari Jumat. Awalnya dibagikan kelompok, 1 kelas 4 kelompok. Aku dan 3 temanku dapat kelompok Manado.

Mula-mula, kita tentukan makanan apa yang mau kita jual, setelah itu bikin perincian harga bahan-bahan dan alat. Setelah itu hitung dengan keuntungannya dan kita mendapatkan harga untuk di jual. Karena program ini melibatkan banyak pelajaran seperti ekonomi, B. Inggris dll...jadi kita menulis resepnya dengan bahasa Inggris. Setelah menyelesaikan itu semua, kita membuat dokumenter step by step cara memasaknya.

Saat pembuatan dokumenter ini, aku membuat bubur Manado di rumah dan merekamnya dalam format video. Esoknya kita membuat dokumenter untuk minumannya yaitu es kacang merah. Saat pembuatan, kami rasa kacang merah itu enggak akan laku, apalagi dokumenter yang dibuat itu agak gagal. Akhirnya, kami membuat es cappuchino, dan kami rasa itu gak identik dengan masakan Manado -_-;

1 hari sebelum hari H, kami memastikan minumannya adalah jus jeruk, kedengarannya sepele, tapi...pas hari H, orang-orang langsung menyerbu jus jeruk yang kami buat, dengan harga Rp. 1000,- bisa bikin puas. Bubur Manado yang harganya Rp. 4.000,- kami kira gak bakal laku juga, ludes! Padahal banyak lho yang minta bubur Manado dan jus jeruk, tapi yah terpaksa gak bisa karena sudah habis....Keuntungannya lumayan besar lho...mungkin kita ada bakat jualan nih, hehehehe.....

Salam,
Afifa ^_^

No comments: