Wednesday, October 29, 2008

Happy 6th Birthday ... Fathur

Hari ini 29 Oktober 2008, ultah Fathur yang ke 6, tidak dirayakan …. hanya foto2 saja dengan cake yang dipesan di Harvest Arteri Pondok Indah.

Selamat Ulang Tahun yang ke 6 …. Fathur sayang,
Semoga Fathur tumbuh sehat, cerdas, berakhlak mulia dan menjadi anak yang shaleh dan bermanfaat. Semoga Fathur selalu berada di jalan Allah SWT dan mendapat limpahan kasih dan sayang Allah SWT, bahagia lahir & bathin serta bahagia dunia & akhirat. Amin.

Peluk Cium dari Mama, Papa, kak Afifa, kak Hifzhan, dan seisi rumah, juga dapat SMS ucapan selamat ultah dari Cek Ipa dan Cek Adek di Aceh.

Catatan dari Fathur, Fathur ingin memiliki mobil2an Hotwheels Formul8r, tapi dicari di toko2 tidak ada yang jual karena produksi tahun 2007, ada yang tau dimana bisa mendapatkan mainan tersebut, gambarnya seperti ini lho.

Sunday, October 26, 2008

Qarin si Pendamping

Baru saja selesai membaca buku My Dad My Pious Dad, Ayahku Ayah yang Shaleh, karangan Arsil Ibrahim, buku yang cukup menarik dan dituturkan dengan bahasa yang sederhana. Buku ini menceritakan kenangan penulisnya terhadap ayahandanya yang dituturkan dengan cerita-cerita yang terjadi pada saat Arsil kecil maupun kisah-kisah peristiwa kehidupan ayahnya saat merantau sampai saat terakhir kehidupan ayahnya. Semua kisah tersebut ada benang merah mengenai hikmah maupun pelajaran yang dapat diambil yang berkaitan dengan penerapan agama Islam dalam kehidupan sehari-hari.

Ada satu kisah yang menambah pemahamanku tentang “Qarin” Musuh yang mengiringi manusia seperti yang tercantum dalam QS Az-Zukhruf (43) : 36 yaitu Dan barangsiapa yang berpaling dari pengajaran Allah yang Maha Pemurah (AlQuran), kami adakan baginya setan yang menyesatkan, maka syaitan itulah yang menjadi teman (qarin) yang selalu menyertainya.

Dikisahkan ada seorang anak remaja yang pergi menemui dukun yang ahli memanggil roh orang yang sudah meninggal karena si anak remaja tersebut lupa nomor kombinasi kunci kopernya yang berisi surat2 penting. Nomor kombinasi kunci tersebut hanya diketahui oleh si remaja tersebut dan temannya yang sudah meninggal. Si dukun kemudian melakukan ritual untuk memanggil roh dan roh yang mirip temannya yang sudah meninggal itu datang menyebutkan nomor kunci koper, yang ketika digunakan angka tersebut ternyata benar. Si anak remaja tersebut kemudian pergi menemui ayahnya si Arsil untuk menanyakan mengapa dukun itu dapat melakukan hal tersebut.

Ayah Arsil menerangkan bahwa hal tersebut merupakan masalah akidah yang jika tidak mendapat jawaban yang tegas dan tuntas tentu akan banyak umat Islam yang dapat disesatkan. Keterangan dari Al-Quran dan Hadist bahwa manusia yang mati tidak mungkin kembali ke dunia ini satu detikpun. Jadi yang datang menemui si dukun tersebut adalah Qarin (setan pendamping) dari temannya yang sudah meninggal itu sehingga setan tersebut dapat menirukan manusia baik bentuk maupun sifatnya dan juga mengetahui informasi2 apa yang pernah dilakukan oleh manusia yang didampinginya itu semasa hidupnya, karena Qarin tersebut benar-benar punya akses untuk mengiringi langkah manusia yang didampinginya dan menggodanya sepanjang waktu. Ketika manusia tersebut meninggal, Qarin yang berasal dari bangsa Jin tidak ikut meninggal karena setan memang berumur sangat panjang.

Apakah semua manusia mempunyai Qarin si setan pendamping ? Jika kita menyimak tentang hadist berikut ini maka jawabannya adalah Ya termasuk Rasulullah. Abdullah bin Mas’ud menceritakan Rasulullah saw bersabda yang artinya ”Setiap diri kalian pasti ada seorang Qarin (pendamping) dari golongan jin. Mereka bertanya: ”juga padamu ya Rasulullah ?” Ya juga bagiku, hanya saja aku telah mendapat perlindungan dari Allah, sehingga aku selamat. Ia tidak memerintahkan aku kecuali kebaikan”. (HR Muslim). Hadist lainnya Rasulullah Muhammad saw bersabda yang artinya Tidaklah ada seorang diantara kalian kecuali disertakan untuknya qarin dari jin dan qarin dari malaikat (HR Muslim dan Ibnu Mas’ud).

Qarin yang dari bangsa jin atau setan ini tujuan hidupnya sama dengan setan yang lain yaitu menyesatkan dan menjerumuskan manusia dalam kedurhakaan, oleh sebab itu setiap saat kita harus berzikir dan menyebut nama Allah SWT serta memohon perlindungan Allah SWT dari godaan setan yang terkutuk itu. Sering-seringlah kita memperbarui wudhuk kita dan berzikir/berdoa kepada Allah SWT agar kita senantiasa dalam keadaan suci lahir & bathin sehingga qarin malaikat pendampinglah yang lebih kuat powernya dalam mendampingi kita dibandingkan qarin dari jin. Wallahua’lam.

Salam Ina

Thursday, October 16, 2008

Benny & Mice

Mungkin sudah banyak orang baca komik Benny&Mice, apalagi mereka setia nongol di Koran KOMPAS hari minggu. Dua minggu lalu gw beli komik Benny&Mice Jakarta Atas Bawah. Ternyata kocak banget, mereka ngekritik Jakarta secara extreme yaa..kaya’ South Park lah tapi bedanya antara mereka adalah kalo Benny&Mice itu dua sekawan yg sudah bapak2 kalo Southpark itu cerita tentang murid South Park Elementary School, dan pastinya beda negara. Mereka ga’ bercerita ttg yg aneh2 cukup dari kehidupan Jakarta yg satir dan blak2an. Buku yg gw beli setelah Jakarta Atas Bawah adalah Jakarta Luar Dalam dan Hape, dan beberapa hari kemudian gw beli Lagak Jakarta.

Kalo gw gambarin ceritanya Lagak Jakarta itu ada 6 seri pertama Trend&Prilaku ngegambarin orang Indonesia (khususnya Jakarta) yg konsumtif dan berlebihan serta tentang narkoba kaya’ Ectasy, ganja, dan putaw atau lebih dikenal dengan heroin (bahasa kerennya gitu. trus Transportasi ngegambarin transportasi di Jakarta yg ugal2an di jalan (mirip underground race gitu) lalu profesi yangg ngegambarin tenang cara orang Jakarta kerja misalnya penjual jasa ketik skripsi. dll (baca aja sendiri). By the way Benny & Mice itu kerja nya apaan ya kadang jadi pengurus rumah tangga kadang jadi eksekutif kantoran, kadang juga jadi orang yg ga’ jelas kerjaannya. Udah dulu ya.

Salam Hifzhan

Saturday, October 11, 2008

Gondongan

Awalnya pada Rabu 8 Okt 08 malam, ketika aku pulang dari menghadiri Halal Bi Halal sekaligus reuni dengan teman-teman kuliahku dulu, Fathur kog belum tertidur juga padahal sudah jam 22:30, aku tanya Fathur sakit ? ... dia menggeleng. Hari Kamis pagi waktu bangun tidur, dia nangis "Ma pipi Fathur sakit", aku pikir mungkin dia sakit gigi, setelah itu kegiatan Fathur seharian berlangsung normal. Terus hari Jumat pagi, dia nangis lagi ... pipi Fathur sakit, waktu aku lihat agak bengkak mulai dari bawah telinga kiri sampai pipi, yang kanan normal2 saja, jangan2 sakit gondongan nih, perlu ke dokter nggak ya ? Mamanya langsung search internet.

Dari hasil seraching tersebut, rasa2nya belum perlulah ke dokter karena Fathur masih bisa buka mulut dan makan dengan normal, ceria seperti biasa, bengkaknya baru terasa sakit jika diraba atau ditekan. Akhirnya aku melakukan kompres pada bengkaknya, Fathur disuruh istirahat, nggak boleh lari2, dan makan makanan bergizi termasuk minum susunya dibanyakin ... agar daya tahan tubuhnya meningkat untuk melawan penyakit yang disebabkan oleh virus ini. Syukur Ahamdulillah, hari Sabtu sore ini, bengkaknya berangsur hilang, semoga saja Fathur bener2 sembuh, sehingga Senin nanti bisa masuk sekolah.

Ini dia hasil searching dari medicastore & sumber2 lainnya mengenai gondongan. Gondongan atau parotitis epidemika atau mumps adalah penyakit akut dan menular yang ditandai dengan pembesaran kelenjar ludah terutama kelenjar parotis. Kelenjar parotis ini terletak di depan telinga sehingga bila membengkak maka wajah anak tampak tembem dengan benjolan dari bawah telinga hingga bagian tengah pipi.

Pada masa awal penyakit, gejala yang timbul mula-mula disebut gejala prodormal yang jarang terjadi pada anak-anak. Gejala prodormal berlangsung 1-2 hari dan ditandai dengan :
1. demam antara 38,50C – 39,50C
2. nyeri pada otot berupa pegal-pegal terutama pada daerah leher
3. sakit kepala
4. rasa malas

Kemudian timbul pembengkakan pada kelenjar parotis yang mula-mula hanya pada satu sisi lalu berkembang ke sisi lainnya. Bengkak terasa nyeri baik spontan maupun pada perabaan, apalagi bila penderita meminum atau memakan makanan yang asam maka nyeri akan bertambah. Pembengkakan kelenjar parotis ini sangat khas yaitu mulai dari bawah tulang rahang kemudian ke belakang telinga lalu ke arah pipi.

Pada awalnya bengkak hanya dapat diraba, tapi dalam beberapa jam akan membengkak maksimal hingga dapat terlihat secara kasat mata. Kulit di daerah sekitar parotis tampak merah kecoklatan, nyeri pada tekanan, kadang-kadang disertai kesulitan buka mulut (trismus) dan sulit menelan (disfagi). Penderita dapat demam tapi biasanya ringan saja. Bengkak berlangsung selama 3 hari dan kemudian berangsur-angsur menghilang.

Pada anak-anak gejala gondongan tidak separah dan selama bila gondongan baru timbul pada remaja atau dewasa. Walaupun secara keseluruhan biasanya gejala yang timbul memang tidak mencolok. Ketika anda atau anak anda terserang penyakit ini maka anda akan kebal seumur hidup terhadap penyakit ini, dengan kata lain sekali terkena maka anda tidak mungkin terkena lagi. Komplikasi gondongan biasanya timbul pada organ-organ tubuh yang lain ketimbang kelenjar ludah itu sendiri.

Karena gondongan disebabkan oleh virus maka penyakit ini termasuk penyakit yang dapat sembuh sendiri (self limiting disease), oleh karena itu tidak perlu pemberian antibiotik kecuali ada infeksi sekunder oleh bakteri. Hal yang dapat dilakukan untuk meringankan keluhan antara lain :
1. istirahat total di tempat tidur selama masa panas dan kelenjar masih bengkak
2. kompres panas
3. analgesik/penghilang nyeri
4. makanan harus cair atau lunak
5. pemberian kortikosteroid selama 2-4 hari

Tidak ada bukti bahwa pengobatan diatas dapat mencegah komplikasi, akan tetapi dengan istirahat total maka daya tahan tubuh diharapkan akan meningkat untuk melawan virus yang ada sehingga komplikasi yang parah dapat dihindari. Bila komplikasi timbul maka akan diobati menurut gejala yang muncul. Pada komplikasi di buah zakar, sebaiknya dilakukan istirahat total dan penunjang lokal untuk buah zakar seperti kompres dingin pada buah zakar dll.

Pencegahan yang utama dan paling baik adalah melakukan vaksinasi mumps pada masa kanak-kanak (imunisasi). Biasanya vaksinasi dilakukan pada usia 15 bulan dan biasanya diberikan bersama vaksin campak (morbili) dan campak jerman (rubella), biasa disebut MMR. Vaksinasi ini tidak menyebabkan demam atau reaksi lainnya dan tidak menularkan virus ke anak lainnya, jadi aman untuk anak Anda. Imunitas yang ditimbulkan bertahan lama dan dapat diberikan pula pada remaja ataupun dewasa yang telah berkontak dengan penderita gondongan tapi belum pernah menderita penyakit tersebut.

Salah satu komplikasi yang ditakutkan oleh penderita gondongan adalah mandul/steril. Mandul hanya dapat terjadi bila Anda atau anak Anda terkena gondongan setelah akil balik (pubertas) dan terutama pada anak laki-laki (tidak ada bukti medis bahwa gondongan menyebabkan mandul pada perempuan). Gejala biasanya timbul pada minggu pertama infeksi yang ditandai dengan:
1. demam tinggi, kadang-kadang disertai menggigil
2. nyeri tekan pada buah zakar kanan ataupun kiri
3. buah zakar bengkak dan lunak dengan kulit terlihat kemerahan
4. sakit kepala
5. nyeri pada perut bagian bawah

Bengkak pada buah zakar biasanya berlangsung dalam 4 hari dan menghilang kemudian. Jarang terjadi kemandulan total akibat gondongan, tapi yang sering terjadi adalah perubahan kesuburan dimana lebih rendah dari normalnya. Komplikasi lain yang mungkin timbul :
1. meningo-ensefalitis yaitu radang pada selaput otak dan jaringan otak
2. nephritis yaitu radang pada saluran ginjal
3. thyroiditis yaitu radang pada kelenjar tiroid
4. myocarditis yaitu radang pada otot jantung
5. ketulian, tapi jarang terjadi saat ini
6. pankreatitis yaitu radang pada pankreas
7. oophoritis yaitu radang pada indung telur
8. arthritis yaitu radang pada sendi tulang.

Semoga bermanfaat

Salam Ina
.

Thursday, October 09, 2008

Hotwheels

Fathur minta dituliskan di blog mengenai hobinya saat ini ... koleksi mobil2an kecil itu lho yaitu Hotwheels, apapun tentang Hotwheels selalu menjadi perhatiannya mulai dari mobil2an termasuk track & peluncurnya, buku gambar, sticker, games PS dan juga baju kaosnya. Koleksi mobil2annya lumayanlah ... sampai nggak muat lagi di rak mainan, mama sampai melarang Fathur untuk membelinya lagi.

Selain itu ... setiap kakaknya main internet, Fathur juga minta dibukakan websitenya hotwheels, bisa berlama-lama dia melihat video Hotwheels di website tersebut, sampai kakaknya protes karena nggak bisa buka website yang lainnya. Oh ya di Pacific Place ada toko khusus mainan Hotwheels, kalau tidak salah di Lt. 3, nama tokonyapun ”Hotwheels”, wah Fathur senang banget waktu diajak ke sana. Gambar di atas adalah hasil jepretan Fathur untuk koleksi Hotwheelsnya.

Salam Fathur

Monday, October 06, 2008

Taman Safari - Cisarua

Pada liburan lebaran kali ini, kami tidak pergi berlibur ke luar kota, karena setiap dengar berita dimana-mana macet, kota Bandung juga macet, ya sudahlah tetap di rumah saja, mau ke tempat wisata di Jakartapun macet juga, jadi males deh.

Karena libur bersama lebaran sudah selesai, kami berharap tidak macet lagi, mumpung masih cuti ... hari Senin 6 Oktober 08 ini kami berencana ke Taman Safari, soalnya pengen ngajak Fathur, karena dia sama sekali belum pernah ke sana. Kami berangkat dari rumah jam 8.30, jalanan lancar sampai Ciawi, setelah itu macet ... sampai gerbang Taman Safari. Kami sampai sekitar jam 10.00, setelah keliling Taman Safari sekitar 1 jam dan memotret binatang2 yang ada disana, kami memutuskan menuju puncak untuk makan siang.

Jalanan ke puncakpun agak macet, restoran-restoran terkenal yang ada di sepanjang jalan seperti Puncak Pass, Rindu Alam I penuh banget, kami melanjutkan ke arah Cianjur, udah agak ragu nih ... masih ada nggak ya restoran lainnya ? karena menurut pengamatanku ... situasi di puncak dan sekitarnya sudah berbeda dibandingkan sebelum adanya tol Cipularang, banyak restoran yang sudah tutup dan pada pagarnya tertulis "dijual". Mungkin sejak ada alternatif lain yang lebih cepat menuju Bandung, tidak banyak lagi orang yang memilih lewat puncak untuk keperluan bisnisnya sehingga aktivitas ekonomi masyarakat di sepanjang jalan itu menjadi kurang bergairah.

Akhirnya kami masuk ke restoran Rindu Alam II yang kelihatan sepi ... mudah2an makanannya ok, kita sudah lapar banget soalnya sudah jam 12 lewat. Kami memesan ikan gurame goreng, sate ayam, lalap, tahu & tempe serta es kopyor, sambil menunggu makanan datang, kami shalat dhuhur dulu. Rasa makanannya biasa saja ... tapi masih enaklah dimakan, total biaya Rp. 286 ribu untuk berlima. Setelah makan, kami langsung berangkat pulang ke Jakarta. Jalanan menuju Jakarta macet banget ... butuh waktu sekitar 1 jam sampai pasar Cisarua, setelah itu baru relatif lancar sampai Jakarta.

Heran ya ... dimana-mana tempat wisata penuh apalagi mal-mal dan restoran, seolah-olah nggak kelihatan kalau krisis ekonomi global sedang terjadi ... semoga saja kali ini Indonesia tidak terkena krisis ekonomi lagi, kasihan masyarakat yang kurang mampu. Ayo kita galakkan pemakaian produksi Dalam Negeri, melakukan wisata Domestik sehingga aktifitas ekonomi kita masih tetap berjalan ... dari kita untuk kita, potensi ekonomi Indonesia cukup besar lho, produk apa saja yang dihasilkan ... konsumennya ada 200 juta lebih. Kita pasti bisa kog, harus yakin !!!

Salam Ina

Saturday, October 04, 2008

Nonton Laskar Pelangi - Pacific Place

Di hari ke dua lebaran, Kamis 02/10/08 kami sekeluarga nonton Laskar Pelangi di blitz megaplex Pacific Place (PP). Rencana awalnya pengen nonton di PP Velvet … yang bisa nonton sambil tiduran, harga tiketnya memang mahal yaitu Rp. 250 ribu untuk 1 bed yang bisa diisi 2 orang, tadinya kami pikir Fathur kan masih kecil jadi bisa ikutan nonton bertiga, ternyata tetap tidak boleh … kami diharuskan beli 3 bed, batal deh karena 1 tempat jadi mubazir karena kami berlima, akhirnya mutusin nonton di ruang regular aja, harga tiketnya Rp 50 ribu per orang plus pajak 10 %, sehingga biaya total untuk berlima Rp. 275 ribu.

Yang aku suka dengan jadwal pemutaran film di PP ini, kita tidak kehilangan waktu shalat karena film Laskar Pelangi itu diputar pk. 13:00; 15:45; 18:30 dan 21:45. Kami pilih nonton yang pk. 15:45, sampai PP jam 15:00 setelah beli tiket bisa shalat ashar dulu dan film selesai sebelum shalat maghrib tiba. Musholanya ada di lantai 2 dekat toko optik Lily Kasoem, tempat shalatnya sangat nyaman, bahkan ada petugas yang akan menyapa kita dengan ramah dan menanyakan apakah kita memerlukan pinjaman mukena atau tidak, yang aku suka lagi tempat wudhuknya dilengkapi semacam ambalan kecil untuk tempat kita meletakkan kacamata atau peniti / bros untuk jilbab, pokoknya ok banget deh.

Film Laskar Pelanginya lumayan lah, mungkin bintang *** atau ****, menurutku baca bukunya lebih seru dibandingkan filmnya, mungkin karena aku sudah tau jalan ceritanya dari bukunya. Untuk akting pemeran Laskar Pelangi yang diambil dari anak2 Belitong asli, menurutku ok banget karena mereka bukan bintang film tapi bisa berakting dengan bagus terutama akting pemeran si Mahar.

Pemeran lainnya diisi oleh bintang top semuanya yaitu Lukman Sardi sebagai si Ikal ketika sudah besar, Mathias Muchus dan Rieke "Oneng" sebagai mak dan bapak si Ikal, Cut Mini sebagai bu Muslimah aktingnya bagus, Ikranegara sebagai pak Harfan dan Jajang C Noer sebagai istri pak Harfan. Tora Sudiro sebagai pak Mahmud seorang guru SD PN Timah yang naksir bu Muslimah, cerita mengenai pak Mahmud yang naksir bu Halimah merupakan tambahan di film karena di bukunya tidak ada. Di film ini pak Mahmud bersikap baik dan membela SD Muhammadiyah ketika lomba cerdas cermat sedangkan di buku … pak Mahmud ini guru yang sangat sok pintar. Robby Tumewu juga bermain di film ini sebagai A Miauw bapaknya si A Ling.

Oh ya, ada tambahan tokoh baru yang tidak ada di buku yaitu Slamet Rahardjo sebagai pak Zul teman pak Harfan yang banyak membantu SD Muhammadiyah, yang juga berbeda dibanding bukunya … di film ini pak Harfan meninggal dunia di ruang kerjanya yang membuat bu Muslimah sempat tidak masuk mengajar selama 5 hari dan sebagai gantinya si Ikal dan si Lintang yang jenius itu dengan penuh semangat mengajak teman2nya untuk tetap sekolah dan bahkan mengajar teman-temannya.

Yang membuatku sedih adalah di kehidupan nyata, mungkin banyak anak-anak di seluruh pelosok negeri, yang seperti Lintang pada kisah Laskar Pelangi ini, pintar … tapi bernasib kurang beruntung sehingga harus putus sekolah. Seandainya potensi zakat yang ada di negeri ini yang menurut hitungan di atas kertas berjumlah triliuan rupiah dapat dikumpulkan oleh badan amil zakat yang dipercaya masyarakat, seharusnya dapat dimanfaatkan untuk membantu keluarga-keluarga miskin, menampung anak yatim piatu sehingga tidak ada lagi anak yang bernasib seperti Lintang yang terpaksa putus sekolah karena harus bertanggung jawab mengurus adik-adiknya yang masih kecil2 ketika bapaknya meninggal dunia.

Bravo untuk Riri Riza si sutradara dan Mira Lesmana selaku produser yang sudah membuat film yang bermutu tontonan keluarga dibandingkan film-film tentang hantu lainnya yang kesannya cari duit banget tidak memikirkan penontonnya mendapat manfaat atau tidak dari karyanya. Juga untuk Andrea Hirata pengarang Laskar Pelangi ... buku2nya bagus semua, ditunggu buku keempatnya.

Salam Ina

Thursday, October 02, 2008

Aku Menangis 2x

Selamat Idul Fitri 1429 H. Mohon Maaf Lahir dan Bathin.

Baru sempat nulis blog lagi di hari ke 2 lebaran ini, hari lebaran pertama setelah shalat Idul Fitri, foto2 sebentar "narsis mode on", kami pergi silaturrahmi dari pagi sampai malam, pulangnya harus beres-beres rumah, capek ... langsung istirahat.

Banyak ucapan selamat lebaran yang kuterima lewat SMS dengan ucapan yang indah, menyentuh dan bahkan membuatku menangis ketika membaca SMS-SMS berikut ini

“Menjelang Idul Fitri, rindu pada ayah bunda membuncah. Saat semua pulang tuk bersimpuh ... perasaan sedih menghimpit karena tak tau harus pulang pada siapa .. rumah kita sudah jadi saksi cinta ayah bunda yang seluas semesta, ayah bunda tak dapat lagi kupeluk ... hanya doa yang dapat kukirim sebagai cintaku yang tidak pernah mati .. semoga ayah bunda mendapat tempat mulia di sisi Allah SWT.”

SMS di atas datang dari adikku Ipa ... aku tidak tahu apakah itu untaian kata-kata dari adikku sendiri atau dia dapatkan dari orang lain ... ucapan itu sangat menyentuh bagi siapapun yang sudah kehilangan ke dua orang tuanya.

SMS berikutnya datang dari seorang kenalanku yang baru saja mengalami musibah yang cukup berat yaitu rumahnya kebakaran ...

Aku lihat RAMADHAN dari kejauhan ... Aku dekati, lalu aku sapa ia:” Hendak kemana ?” dengan lembut ia berkata: ”Aku harus pergi, mungkin jauh dan sangat lama, tolong sampaikan pesanku untuk si MUKMIN: bahwa SYAWAL akan tiba sebentar lagi, ajaklah SABAR untuk temani hari-hari dukanya. Peluklah ISTIQAMAH saat dia kelelahan dalam perjalanan TAQWA, bersandarlah pada TAWADHU saat kesombongan menyerang. Mintalah nasehat dari QURAN & SUNNAH di setiap masalah yang dihadapi. Sampaikan pula salam dan terima kasih untuknya karena telah menyambutku dengan suka cita, kelak akan kusambut ia di SURGA dari pintu AR-RAYAN.” Sembari menangis aku berkata ”RAMADHAN ... aku akan menantimu kembali”. Tangisku pun semakin terisak. Taqabballallahu minna waminkum.

Aku menangis 2x .... dan mungkin bisa berkali-kali setiap aku membacanya lagi. Ya Allah ... Izinkan aku menikmati kembali jamuan RAMADHAN di tahun-tahun yang akan datang.

Salam Ina